5 Cara Memutihkan Gigi Secara Alami

Selamat datang diblog Mela Information, kali ini akan membahas tentang Cara Memutihkan Gigi Secara Alami.

Mempunyai gigi yang putih bersih dapat memberikan kepercayaan diri yang lebih, apalagi jika pekerjaan Anda banyak berhubungan dengan orang banyak. Untuk mendapatkan gigi yang putih bersih tidak cukup hanya menggosok gigi secara rutin setiap harinya saja, apalagi jika Anda penggila kopi, tentu efek sampingnya yaitu gigi kuning. Untuk mendapatkan gigi yang putih sebenarnya tidaklah terlalu sulit, karena cara memutihkan gigi secara alami dapat dilakukan dengan berbagai tahapan

Cara memutihkan gigi secara alami dapat Anda lakukan dengan menggunakan bahan alami, berikut bahan dan juga cara penggunaannya untuk memutihkan gigi:

  • Buah dan Sayuran renyah

Untuk memutihkan gigi Anda yang kuning, Anda bisa menggunakan buah dan juga sayur-sayuran yang renyah. Mengkonsumsi sayuran dan buah-buahan yang renyah seperti buah pir, apel, wortel dan buah lainnya yang renyah dapat membersihkan gigi secara alami. Konsumsi buah dan sayuran ini selain dapat membersihkan gigi juga dapat memutihkan gigi secara alami. Gigi putih bersih bisa Anda dapatkan dengan mudah. Selain itu, kandungan dalam buah dan sayur ini juga sangat baik untuk kesehatan tubuh.

  • Permen mengandung Xyllitol

Selain dengan menggunakan buah dan sayur, untuk memutihkan gigi juga dapat menggunakan permen yang mengandung Xyllitol. Cara memutihkan gigi secara alami dengan menggunakan permen ini sangat mudah karena sekarang sudah banyak beredar permen yang banyak mengandung Xyllitol. Xyllitol sangat baik untuk gigi, kandungan ini dapat menghilangkan plak dalam mulut dan juga membuang Ph dalam mulut seimbang. Selain itu, xylitol juga membantu memperbanyak produksi air liur yang dapat digunakan sebagai pemutih alami untuk gigi.

  • Jeruk Lemon

Lemon juga dapat dijadikan sebagai bahan alami untuk memutihkan gigi. Bagian lemon yang dapat digunakan untuk memutihkan gigi adalah bagian kulitnya. Untuk memutihkan gigi dengan menggunakan kulit lemon, Anda tinggal menggosok-gosokkan kulit lemon pada gigi Anda kemudian diamkan beberapa menit lalu gosoklah gigi dengan menggunakan pasta gigi.

  • Stroberi

Kandungan asal malat dalam stroberi ternyata dapat memutihkan gigi secara alami. Untuk menggunakannya sangat mudah, Anda tinggal menghancurkan buah Stroberi kemudian oleskan merata pada gigi, diamkan selama 10 sampai 15 menit, kemudian bilas dengan air dan gosok gigi Anda. Perlu diingat, penggunaan stroberi untuk memutihkan gigi tidak boleh terlalu sering karena stroberi juga mengandung asam yang tidak baik untuk kesehatan gigi.

  • Daun salam

Untuk menggunakan daun salam sebagai pemutih gigi caranya sangat mudah.Ambil 6 lembar daun salam kemudian jemur hingga kering lalu remas sampai hancur, campurkan dengan bubuk jeruk lemon. Cara memutihkan gigi secara alami dengan daun salam ini, Anda hanya tinggal menggosokkan ramuan ini ke gigi sampai gigi menjadi putih bersih. Kemudian gosok gigi Anda sampai bersih.

Demikianlah informasi mengenai manfaat tentang Cara Memutihkan Gigi Secara Alami,semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk anda.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Memutihkan Wajah Secara Alami dengan Aman

Manfaat Air Putih Bagi Kesehatan Tubuh Manusia

Manfaat Minyak Zaitun Untuk Wajah